Pengembara, pengembara keliling indonesia, gorontalo, travel, travelling, backpacker, jelajah indonesia, keliling indonesia
Perjalanan di Gorontalo (2 - Habis) Pengembara masuk koran Gorontalo pos pada 29 juni 2015 dan ada videonya juga dapat dilihat https://www.youtube.com/watch?v=2peqKN_zN04 Bapak Batak dan 'Jebakan' Gorontalo Pos USAI menikmati indahnya puncak Kwandang atau puncak panorama saya melanjutkan perjalanan untuk menapaki trip selanjutnya, Gorontalo. Setelah lelah harus menghadapi jalan yang berkelok dan berliku sepanjang perjalanan, sekitar pukul 19.00 WIB saya tiba di Gorontalo. Ngomong-ngomong, 2 bule Jerman tadi masih setia bersama saya, karena tujuannya pun sama, kami bertiga juga masih saling 'raba-raba' di lokasi baru ini. Beruntunglah saya, lagi-lagi saya punya kawan lama di Gorontalo, namanya Rahmat. Rahmat adalah kawan saya semasa kuliah dulu. Setelah berhasil menghubungi Rahmat kamipun sepakat untuk bertemu di Simpang Lima Gorontalo. Sekedar cerita saja, saya dan Rahmat ini sudah tidak bertemu ...